Allah Akan Mencukupkan Lelahmu
FAEDAH BACA ALQURAN TANPA PAHAM ARTINYA. Ada seorang remaja bertanya kepada kakeknya: “ Kakek, apa gunanya aku membaca Al qur’an, sementara aku tidak mengerti arti dan maksud dari Al qur’an yang kubaca ?“ . Lalu si kakek menjawabnya dengan tenang: “ Cobalah ambil sebuah keranjang sampah ini dan bawa ke sungai, dan bawakan aku dengan sekeranjang air. “ Anak itu mengerjakan seperti yang diperintahkan kakeknya, tapi semua air yang dibawanya jatuh habis, sebelum ia sampai di rumah. Kakeknya berkata: “ Kamu harus berusaha lebih cepat “ Kakek meminta cucunya kembali ke sungai. Kali ini anak itu berlari lebih cepat, tapi lagi-lagi keranjangnya kosong (tanpa air) sebelum sampai di rumah. Dia berkata kepada kakeknya: “ Tidak mungkin aku bisa membawa sekeranjang air. Aku ingin menggantinya dengan ember “. “ Aku ingin sekeranjang air, bukan dengan seember air “ Jawab kakek. Si anak kembali mencoba, dan berlari lebih cepat lagi. Namun tetap gagal juga. Air tetap hab