Jangan Putus Asa Jika Rezekimu Tak Sesuai Harapan
# REZEKI TAK SESUAI HARAPAN? Siapa yang menentukan bahwa rezeki itu sesuai harapan atau tidak? Kita kan? Padahal ukuran yang kita pakai adalah ukuran kita. Ukuran manusia yang serba terbatas. Padahal Allah yang menciptakan kita, tahu betul apa yang kita butuhkan. Rezeki yang diberiNya pun sesuai dengan kebutuhan, bukan sesuai keinginan kita. Jika rezeki yang kita terima tidak sesuai dengan harapan kita, karena kurang banyak, bukan itu yang ditunggu, atau bahkan diharap yang lain yang diberi lain, biasanya kita akan kecewa. Apakah pantas kita kecewa pada Allah? Sesuatu yang buruk di mata kita belum tentu nantinya juga buruk. Hal-hal yang baik di mata kita belum tentu indah pada akhirnya. Karena banyak misteri masa depan yang kita tidak tahu sedangkan Allah tahu. Rezeki yang datang, yang kita terima, setelah terlebih dahulu berusaha itulah yang terbaik bagi kita. Tapi jika anda masih ingin tahu bagaimana menyikapi rezeki yang datang tak sesuai harapan baca artikel ini, apa yang h