Posts

Showing posts matching the search for menikah

Hadirkan Manusia Keramat, Itulah Rahasia Pengabulan Rezeki Yang Ekspres.

Image
Dalam rangka mencapai tujuan, cita-cita, harapan, impian dan rezeki yang banyak lagi berkah kita menempuh berbagai jalan. Ada yang lurus, ada yang berkelok penuh lubang dan ada juga jalan tol. Dengan membayar sedikit retribusi (tarif tol) kita bisa menikmati kenyamanan perjalanan dengan jarak tempuh yang lebih cepat. Itulah gunanya jalan tol. Begitu juga dengan rezeki. Mencarinya ada yang pontang panting, kerja banting tulang tapi hasilnya tidak sesuai harapan.  Ada yang juga yang menempuh jalan pintas, mengumpulkan rezeki dengan jalan yang salah, jalan yang haram , yang dibenci Allah dan merugikan orang lain. Entah melalui tindakan kejahatan seperti perampokan, begal motor , pembunuhan, penipuan, korupsi, menjual barang yang tidak layak atau berbahaya bagi tubuh dan sebagainya. Belum lagi yang percaya hal-hal supranatural, penggemar paranormal, doyannya mencari susuk , penglaris atau jimat untuk mempermudah rezeki. Ada yang hobi koleksi batu akik ataupun keris yang diyakini bertua

Rumah Tangga Seret Rezeki? Mungkin Ini Sebabnya.

Image
Rumahku surgaku. Pernah dengar ungkapan seperti ini? Rumahku surgaku, karena ada rumah tangga yang menentramkan hati sehingga pulang ke rumah itu ibarat masuk surga, saking nyamannya... Tapi banyak yang kita lihat dari sekitar kita, kalo rumah itu bagai neraka karena rumah tangganya sangat tidak nyaman, sangat mempengaruhi performanya di luar. Pada tulisan yang lalu admin udah mengupas apa penghambat utama rezeki dalam rumah tangga . Kali ini kita bakal fokus pada penyebab seretnya rezeki dalam rumah tangga. Menikah adalah salah satu pintu masuknya rezeki . Dengan menikah rezekinya harusnya lebih lancar dong, bukan sebaliknya malah seret dan terhambat. Kalo pun kejadian rezekinya bener-bener seret bukan perintah menikahnya yang salah, tapi CARA kita menjalani pernikahan itu yang belum tepat.  Namanya juga nikah gak ada sekolahnya, pastilah ada trial and errornya. Tapi kalo hasilnya error melulu, pasti ada yang salah dong? Kira-kira apaan ya..?? Perhatikan hadits Rasulullah SAW

Siapa yang Mendulang Rezeki Saat Valentine Tiba?

Image
Haruskah hari kasih sayang dikhususkan? Kemarin hampir sebagian besar pertokoan, hotel, restauran bernuansa pink. Ada apa gerangan? Oh, ya ternyata semua sibuk merayakan hari kasih sayang alias hari Valentine. Ada yang pro dan lebih banyak muslim yang  kontra terhadap perayaan Valentine yang dianggap tidak Islami. Apalagi sejarah perayaan Valentine yang konon sebagai bukti kasih sayang seorang pastor bernama J. Valentina yang dibunuh setelah bersetubuh dengan kekasihnya. Pastor tersebut rela mati demi menunjukkan kasih sayangnya kepada orang yang dia kasihi. Benar tidaknya cerita dan sejarah ini wallahu alam.. Kasih sayang sebenarnya tak harus dikhususkan untuk satu hari saja, karena setiap hari kita bisa menunjukkan kasih sayang kepada pasangan yang sah, ataupun keluarga. Tak perlu menunggu momen 14 Februari setahun sekali untuk menunjukkannya. Karena kasih sayang itu bukan untuk dirayakan tapi untuk dirasakan. Bukan begitu? Lalu kenapa harus ada Valentine? Kenapa harus

21 Tips Menuju Hidup Sukses dan Banyak Rezeki

Image
Siapa sih yang tidak ingin hidup sukses dan banyak rezeki? Tapi untuk mencapai cita-cita tersebut perlu usaha atau upaya yang dilakukan secara terus menerus. Mengapa harus terus menerus? Karena konsistensi itu pasti memberikan peningkatan. Berdoa dan beribadah kepada Allah pun butuh konsistensi, karena pada dasarnya kita yang butuh Dia bukan sebaliknya. Berikut ini adalah tips menuju hidup sukses dan banyak rezeki versi lancarrezeki.blogspot.com : Nikahi orang yang tepat . Keputusan ini akan menentukan 95 % dari hidupmu apakah bahagia atau menderita." Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji dan laki-laki yang keji adalah untuk wanita yang keji (pula) dan wanita-wanita yang baik untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita yang baik (pula) (Q.S.An Nur : 26). Di ayat lain juga disebutkan " Dan janganlah kamu menikahi wanita musyriki sampai mereka beriman "(Q.S. Al Bqarah : 221). " Dan janganlah kamu tetap ber

Duit Bukan Segalanya Tapi Hampir Segalanya Perlu Duit

Image
ARTIKEL KE 726  PELIT MEMBAWA SENGSARA Cerita ini bisa jadi fiktif tapi bolehlah dibaca sekedar buat pengingat.. Mengapa mesti pelit, padahal rezeki itu cuma titipan ? Ada satu pasangan suami-isteri, Pak Faiz dan Bu Faizah. Pada saat menikah Pak Faiz umurnya 25 dan Bu Faizah umurnya 23. Suami istri ini pekerja keras dan nyari rezekinya sangat ulet sehingga hidupnya dibuat sehemat mungkin. Mereka punya toko dan dibuka sepagi mungkin sekitar jam 7 dan ditutup paling malam di banding toko lainnya. 10 tahun kemudian, karena keterampilan istrinya mengelola keuangan, mereka sudah memiliki deposito 50 milyar di bank, tapi hidup mereka tetaplah super sederhana. Kesederhanaan yang menghebatkan rezeki . Si isteri sangatlah hemat, bahkan beli baju barupun cuma 3 potong dalam setahun, itupun cuma sekali di waktu tahun baru, nunggu saat diskonnya gede. Tas tidak pernah yang bermerek dan tidak pernah ikut arisan atau kongkow alias nongki-nongki cantik bergaul macam ibu sosialita

Hargai Setiap Momen

Image
ARTIKEL KE 879   Orang terkasih itu rezeki   Masih terkait dengan tulisan lalu tentang musibah jatuhnya pesawat Lion Air rute Jakata-Pangkal Pinang. Ajal memang tak pernah diduga.. Tiba-tiba saja datang menjemput, siap ataupun tidak.. Karena itu manfaatkan setiap momen dengan orang terkasih (isteri, suami, anak-anak, orang tua, keluarga, kawan, kolega) yang dianugerahkan Allah pada kita. Mereka ini adalah rezeki dariNYA yang dihadirkan untuk melengkapi hidup kita..bukan tanpa maksud Allah mengirim mereka untuk berada di samping kita. Karenanya pada anda yang malam tadi malah berdebat dengan istri. Merasa capek mendengar keluhannya ataupun omelannya yang tanpa henti. Membawa rasa kesal itu dalam tidur, sehingga emosi belum reda saat pagi tiba.. Pasang muka cemberut saat dia menyuguhkan kopi  dan sarapan pagi.. Anda merasa isteri tak menghargai usaha dan kerja keras anda mencari rezeki untuknya dan anak-anak. Kerja keras dan usaha anda hanya dibalas dengan keluhan

Apakah Anak Berutang Karena Telah dibesarkan Orangtuanya?

Image
Anak adalah rezeki Anak adalah rezeki yang diberi Allah pada orang tua. Orang tua yang diberikan rezeki atau amanat berupa anak harus bersyukur karena tidak semua orang tua mendapatkan rezeki ini . Ada juga orang tua yang harus menjalani perkawinan tanpa kehadiran anak . Anak adalah investasi akhirat yang akan mendoakan kebahagiaan dan keselamatan orang tuanya kelak. Jika seseorang memutuskan untuk memiliki seorang anak baik melalui buah dari perkawinan atau adopsi mereka harus bertanggung jawab pada anak tersebut mulai dari sebelum lahir (bayi) sampai mereka dewasa dan bisa mandiri. Lalu apakah anak-anak tersebut berutang pada orang tuanya? Apakah anak berutang pada orang tuanya? Membesarkan seorang anak di era sekarang ini butuh biaya yang besar. Mulai dari biaya kesehatan dan pemeriksaan dokter serta gizi yang cukup selama ia dalam kandungan. Biaya melahirkan, makanan, pakaian, pendidikan, kesehatan,mainan, hiburan dan rekreasi serta biaya lain-lain yang jumlahnya cukup be

Mungkinkah Kita Salah Fokus Rezeki?

Image
Rezeki Allah itu luas. Rezeki Allah tidak hanya harta atau berupa uang saja. Tapi makna rezeki itu sangat luas. Silakan baca kembali makna rezeki dan hakikat rezeki yang pernah saya tulis di blog ini . Sebenarnya rezeki kita itu banyak, hanya kadang kita terlalu bodoh untuk melihatnya. Kita fokus pada kekurangan kita. Kurang duit, kurang harta, kurang pintar, kurang sukses sehingga membuat kita jadi kufur nikmat dan lupa bersyukur . Karena fokus kita bukan pada keberlimpahan tapi pada kekurangan. Perasaan berkelimpahan itu menarik rezeki. Ia ibarat magnet yang menarik rezeki dimanapun kita berada. Jadi hitunglah rezekimu dan berhenti mengeluh ! Fokus rezeki Mengapa saya menggaris bawahi untuk memfokuskan rezeki pada tulisan ini? Karena bisa saja kita salah fokus sehingga merasa hidup tak begitu bersahabat dengan kita, merasa galau, merasa rezeki tak berpihak pada kita. Padahal kasih sayang Allah begitu besar. Kalau boleh meminjam istilah Emha Ainun Najib kita terlalu fo