Posts

Tanda Rezekinya Sudah Hilang

Image
Judulnya sangat mengintimidasi ya? Padahal sebenarnya artikel ini fokus pada keutamaan shalat subuh dan akibat yang diperoleh jika melalaikannya.  MENURUT DR HAMKA: " Jika ingin melihat orang Islam... Datanglah ke masjid/lapang saat idul fitri dan idul adha. Mereka ramai berjejal-jejal memenuhi mesjid atau tanah lapang dengan pakaian baru dan wangi-wangian... TAPI Jika ingin melihat orang yang beriman... Datanglah ke masjid waktu subuh. Itulah nisbah antara orang Islam dengan orang beriman. " SUBUH MENJADIKAN KEBAIKAN DIRI (1) Jika subuhnya senantiasa dipelihara. Tanda akan selamat dari neraka. Rasulullah  Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam  membawakan kabar gembira yang agung berikut ini. Diriwayatkan dari Imran bin Ru’biah bahwa Nabi  Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam  bersabda: “ Sekali-kali tidak akan masuk neraka seseorang yang mengerjakan shalat sebelum matahari terbit dan sebelum tenggelamnya ( Muslim hadits no. 643 dan shahih sunan Abu Dawud haits no 42

Waspadai Mendermakan Pahala Secara Gak Sengaja

Image
JANGAN SIA-SIAKAN PAHALAMU “ Orang-orang begitu berat untuk bersedekah kepada fakir miskin. Karena ia menyadari bahwa harta yang ia miliki didapat dengan susah payah, dengan perjuangan dan kerja keras. Sehingga enggan memberikan sebagian hartanya pada orang lain yang menurut mereka "malas ". Namun amat mengherankan… ada orang yang begitu dermawan dalam "menyedekahkan" pahala. Bukankah pahala itu juga diperoleh dengan susah payah.?! Kenapa ia tidak berfikir sebagaimana fikirannya terhadap harta..?!! Bukankah pahala lebih layak untuk dijaga ?! Karena pahala ini yang akan menemani kita sampai di depan pengadilan Allah.  (baca : amalan yang pahalanya unlimited ) Sebagian orang mendermakan pahalanya dengan cuma-cuma tanpa ia sadari, dengan mengghibahi fulan, mendzalimi fulan, merampas hak fulan. Di saat sedikit pahala amat berharga di akhirat kelak untuk memberatkan timbangan amal. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “ Tahukah kamu sia

Tugas Kita Hanya Berusaha Optimal dan Berdoa

Image
APA YANG DIPIKIRKAN ITULAH YANG AKAN TERJADI "Suatu hari, Rasulullah saw menjenguk seseorang yang sedang sakit demam. Beliau menghibur dan membesarkan hati orang tersebut. Beliau bersabda, _"S emoga penyakitmu ini menjadi penghapus dosamu "._ Orang itu menjawab, _" Tapi ini adalah demam yang mendidih, yang jika menimpa orangtua yang sudah renta, bisa menyeretnya ke lubang kubur "._ Mendengar keluhan orang itu, Rasulullah saw bersabda, _‘ Kalau demikian anggapanmu, maka akan begitulah jadinya ’._ (HR. Ibnu Majah) Jadi it's about mind set . Pikiran yang menentukan keadaan kita. Gak ada penyakit yang parah jika kita gak menganggapnya demikian. Gak ada penderitaan, susah rezeki, miskin papa kecuali jika kita menganggapnya demikian dan membiarkannya. Lihatlah wajah ikan mas di bawah ini. Gak ada yang tau apa yang dipikirkannya. Tapi pikiran itu adalah kenyataan yang harus dihadapinya.(baca : rahasia menjadi magnet rezeki ) Sungguh indah apa

Ciptakan Cahaya Buat Orang Lain

Image
MEMBERI TAK HARAP KEMBALI.   Seorang pria diminta mengecat sebuah perahu. Ia pun mengecat perahu tersebut dengan warna yang sesuai dengan pesanan pemiliknya. Saat mengecat, ia menemukan sebuah lubang kecil di lambung perahu, dan menambalnya diam-diam. Begitu selesai mengecat, ia terima upahnya dan pergi. Tak lama berselang, pemilik perahu menemui lagi pria tersebut dan memberinya cek yang nilainya sungguh fantastis. Si tukang cat terkejut dan berkata: " Anda sudah membayar upah saya, Tuan " "Tapi ini bukan upah untuk mengecat, Ini karena Anda sudah menambal satu lubang di lambung perahuku",  kata pemilik perahu. "Ah !, Itu kan cuma hal kecil ... Anda tidak perlu memberi saya uang sebanyak ini untuk pekerjaan sekecil itu". "Mungkin anda tidak mengerti, biar saya jelaskan. Saat saya minta anda mengecat kapal itu, saya lupa memberi tahu tentang lubang tersebut. Ketika cat perahu sudah kering, anak-anak saya langsung pergi mancing