Posts

Showing posts with the label cerita

Apa yang Kamu Kejar?

Image
Apa yang dikejar orang di dunia?   Kita hidup pasti ada tujuan, ada ambisi, ada keinginan dan ada yang dikejar.  St udi tentang psikologi di Amerika sana tentang apa sebenarnya yang dikejar manusia dalam hidup ini? Ternyata hasilnya inilah yang dikejar manusia mulai dari level terendah yaitu mengejar hal-hal berikut ini. Setiap kali naik level maka dibutuhkan usaha dan kerja keras yang lebih dibanding level sebelumnya.. Happiness (Kebahagiaan) Mimpi semua orang itu mengejar kebahagiaan. Secara khusus Al Quran gak nyebutin tentang mengejar kebahagiaan. Allah gak berbicara tentang hal ini. Terasa aneh jadinya karena kebanyakan orang ngejar ini di dunia sementara Allah sendiri gak cerita tentang hal ini secara spesifik dalam Al Quran. Al Quran lebih banyak fokus pada perasaan kecukupan / kepuasan / kedamaian hati. Bahagia dan damai adalah 2 hal yang berbeda. Orang damai pasti bahagia.. Mengapa kok bahagia masuk level terendah? Contohnya, kamu lagi malas banget, gak kepengen b

Membahagiakan Orang Itu Menarik Rezeki

Image
Bahagiakan orang lain maka kau kan bahagia.   Pada sebuah Seminar yang dihadiri oleh sekitar 50 peserta yang semuanya saling mengenal. Tiba-tiba sang motivator berhenti memberikan materinya dan mulai memberikan balon kepada masing-masing peserta. Para peserta diminta untuk menuliskan namanya, pada balon yang mereka terima dengan menggunakan spidol. Kemudian semua balon dikumpulkan dan dimasukkan ke dalam ruangan lain. Kemudian, semua peserta seminar diminta masuk ke ruangan yang penuh balon dan diminta untuk menemukan balon yang telah tertulis nama mereka. Mereka hanya diberi waktu 5 menit. Semua orang panik mencari nama mereka. Bertabrakan satu sama lain, mendorong dan berebut dengan orang di sekitarnya, sehingga terjadi kekacauan. Waktu 5 menit sudah usai, tetapi tidak seorangpun yang bisa menemukan balon dengan nama mereka masing-masing. Kemudian, motivator meminta mereka masing-masing untuk mengambil sembarang balon dengan acak dan memberikannya kepada oran

Ternyata Rezeki itu.....Mudah !

Image
REZEKI ITU MUDAH. Banyak yang berpikir bahwa nyari rezeki itu susah. Padahal sebenarnya mudah. Yang bikin susah karena kita yang buat susah. Nyari rezeki itu gak perlu jauh-jauh, gak perlu dibikin ribet. Dulu  orang pada pikir,  rezeki itu wujudnya uang, Banyak order, banyak job, urusan kerjaan lancar, banyak tabungan, punya banyak asset disana-sini, Intinya : harta banyak, melimpah gak kekurangan. Setelah mencari tau apa makna rezeki dalam Islam, ternyata saya salah besar. Ternyata, Langkah kaki yang dimudahkan untuk hadir ke majelis ilmu, itu adalah rezeki. Karena banyak orang di luar sana yang justru lebih ringan langkahnya ke tempat-tempat maksiat dimana dosa ditabur dan kemaksiatan dipanen. Banyak orang yang memilih nonton film porno daripada dengerin kajian agama. Langkah kaki yang dimudahkan untuk shalat berjamaah di masjid, adalah rezeki. Karena banyak orang di luar sana yang shalatnya bolong-bolong, malah ada yang gak sholat sama sekali meski ngakunya muslim. Ba

Poligami, Tak Bermoral atau Rezeki?

Image
Polemik Poligami. Seorang kawan saya di aplikasi whatsapp grup menulis, " poligami adalah sebuah fasilitas yang jarang digunakan oleh wanita, termasuk isteri saya ." Sebenarnya saya kurang paham apa yang dia maksud sebagai "fasilitas" di sini, mungkin yang dimaksudkan fasilitas untuk mendapatkan surgaNya sebagai bagian dari ketaatan pada suami. Sebagaimana sabda Rasulullah berikut ini : Wanita mendapatkan surga bukan karena rela dimadu / dipoligami tapi karena ketaataannya pada suaminya. Juga kerelaan dan keikhlasan yang ditunjukkan serta kesabarannya menerima ketentuan yang Allah berikan padanya. Adalah sifat wanita yang cemburuan tapi jika sanggup menahan kecemburuan, berdamai dan berbuat baik pada madunya, melayani suaminya dengan baik tentu ia akan mendapatkan pahala orang sabar dan berbuat baik. (baca : ridha suami rezeki isteri ) Poligami dalam Islam, adalah topik favorit yang paling sering dipertanyakan oleh sesama Muslim apalagi mereka yang no

Waspadai Praktek Riba Di Sekitar Kita

Image
Riba di sekeliling kita. Sebelumnya admin sudah pernah menulis tentang riba mengambil alih rezeki kita . Bagaimana pengaruh riba sehingga bisa menenggelamkan rezeki kita . Bagaimana Allah mencabut keberkahan rezeki kita yang diperoleh dari praktek ribawi. Bagaimana orang Arab yang konon pemalas tapi negaranya kaya raya ? Riba adalah praktek yang banyak terjadi di sekeliling kita, bisa saja kitapun ikut melakukannya karena ketidak tahuan.. Buat yang masih bingung membedakan antara hutang piutang ( qardh ) & kerjasama ( mudhorobah; musyarokah ), silahkan disimak ilustrasi berikut: A : Gimana kabarnya mbak? B : Sehat dek, alhamdulillah . A : Ini saya selain silaturahmi juga ada perlu mbak. B : Apa apa dek...apa yang bisa ta' bantu . A : Anu..kalau ada uang 20 juta saya mau pinjam . B : Dua puluh juta? Banyak sekali. Untuk apa dek? A : Tambahan modal mbak. Dapat order agak besar, modal saya masih kurang. Bisa bantu mbak? B : Mmm..mau dikembalikan kapan ya

Jika Berusaha Pasti Bisa

Image
Ganbareba dekiru Cerita ini mungkin bisa menjadi motivasi bagi pembaca agar gak kenal lelah mengejar impiannya. Saya ceritakan kembali sesuai pengalaman orangnya... Sambil menunggu meeting di mulai, saya menyempatkan untuk sarapan di Kantin Humber Collage, Toronto. Jam sudah menunjukkan pukul 8 pagi tetapi matahari masih malu menunjukkan dirinya. Selain karena malam sebelumnya, Toronto diguyur hujan dan subuh hari suhu udara sampai -80 C, dimusim dingin memang matahari selalu terlambat memunculkan sinarnya. Sambil makan french toast dan secangkir kopi, saya menelpon anak perempuan saya di Makassar dengan fasilitas Whatsapp audio karena yakin jam 20.00 malam, anak saya belum tidur. Seperti biasa kami berbicara dalam bahasa Jepang (penulisnya adalah Doktor lulusan Jepang-red).  Tanpa saya sadari seorang mahasiswi memperhatikan percakapan saya dengan Vanya. Pas selesai bicara si mahasiswi ini menegur dan bertanya “Nihonggo saberemasuka ” (bisa berbicara bahasa Jepang yah?). Say

Allah Takkan Membiarkan Kita Kekurangan

Image
Kisah Pembelajaran Yang Menggetarkan.  Disebuah desa yang subur hiduplah 2 orang lelaki yang bersaudara. Sang kakak telah berkeluarga dan dikaruniai 2 orang anak, sedangkan si adik masih melajang, menunggu dipertemukan dengan pasangan sejiwanya. Mereka mewarisi tanah warisan dan menggarap satu lahan berdua dan ketika panen, hasilnya mereka bagi sama rata. Pada suatu malam setelah panen, si adik duduk sendiri dan berfikir. Pembagian ini sungguh tidak adil, seharusnya kakakku lah yg mendapat bagian lebih banyak karena dia hidup dengan istri dan kedua anaknya. Sementara dirinya hanya seorang saja karena masih single dan belum memiliki tanggungan. Akhirnya ia mengambil keputusan untuk melakukan sesuatu. Di malam yang sunyi itu diam-diam dia menggotong satu karung padi miliknya dan meletakkannya dilumbung padi milik kakaknya. Sementara itu ditempat lain, sang kakak juga berpikir, pembagian ini adil jika adiknya mendapat bagian yang lebih banyak darinya, karena ia hidup se

Masing Masing Orang Berada Di Zona Waktunya

Image
ZONA WAKTU Indonesia terbagi atas 3 zona waktu, yang kita sebut sebagai Waktu Indonesia Bagian Barat (WIB), Waktu Indonesia Bagian Tengah (WITA) dan Waktu Indonesia Bagian Timur (WIT). Makassar termasuk WITA sehingga di Papua sejam lebih awal dan Jakarta sejam lebih lambat dari Makassar. Tapi tidak berarti Jakarta lambat, atau Papua cepat. Keduanya bekerja sesuai "Zona Waktu"nya masing-masing. Kita pun berjalan dengan Zona Waktu masing-masing. Ada orang yang masih sendiri, ada yang telah menikah dan punya anak, tapi ada juga yang menunggu 10 tahun tapi belum memiliki momongan. Ada juga yang dari lahir sudah sukses, karena hidup di lingkungan orang tua yang sukses dan kaya raya.  Ada juga yang lulus kuliah di usia 23 tahun, tapi menunggu 5 tahun untuk mendapatkan pekerjaan tetap; yang lainnya lulus di usia 27 tahun dan langsung bekerja. Seseorang menjadi CEO di usia 25 tahun dan meninggal di usia 50 tahun karena penyakit, disaat yang lain ada yang menjadi CEO d

Ibuku Msi, Master Segala Ilmu

Image
IBUMU SARJANA APA?  Sering ada yang nanya gitu gak? Terlepas dari kamu sarjana atau nggak, orang-orang suka kepo dengan ortu kita. Kalo ada yang tanya, jawab saja " Ibuku gelarnya adalah MSi : Master Segala ilmu." Pernah ngebayangin gak, menjadi ibu yang baik itu harus banyak belajar dan terus belajar, lifelong education istilah kerennya. Gak percaya? Coba baca hal-hal berikut ini.. AKUNTANSI Urusan duit dan belanja dapur ada di tangan ibu. Ibu harus belajar Akuntansi, agar bisa mengurus pendapatan keluarga dan mengelolanya untuk kebutuhan rumah tangga, tabungan, serta menata pemasukan & pengeluaran yang seimbang. Harus cukup selama sebulan, kalo gak cukup ya dicukup-cukupin. Kita sebagai anak, cuma terima beres. Perlu apa-apa tinggal minta. Gak pernah paham gimana ibu mengaturnya agar cukup untuk kita dan sodara lainnya. Bisa jadi ibu ngorbanin sesuatu yang penting untuk dirinya demi kita. TATA BOGA Ibu adalah master chef di rumah, yang selalu sia